display this

Sabtu, 29 Januari 2022

Di Festival Kopi di Kementrian LHK, Kopi Mattabulu Soppeng Raih Urutan ke Delapan


Jakarta, Kopi Mattabulu Kabupaten Soppeng meraih urutan ke delapan pada Festival Pesona Kopi Agroforestri 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) pada tanggal 24 hingga 28 Januari 2022 kemarin.

Kegiatan yang mengangkat tema Petani Kopi dan Konservasi tersebut digelar di Gedung Manggala Winabakti Jalan Gatot Subroto Jakarta Pusat.

Usai mengikuti Festival Pesona Kopi Agroforestri 2022, Hendrik pengelola Kopi Mattabulu bersama Kadis PPK dan UKM Kabupaten Soppeng Drs.Sarianto.M.Si mendapat undangan khusus ke Rektorat Sekolah Tinggi Perhotelan dan Pariwisata Trisakti Jakarta.

“Wakil Rektor II dan Staf Trisakti mengundang dengan harapan bisa bekerjasama bersama Pemkab Soppeng,” ucap Sarianto, Sabtu (29/01/2022).

Mantan Kadis Kominfo Soppeng ini berharap dengan kehadirannya dapat berkolaborasi dan bekerjasama khususnya di bidang Pariwisata Desa dan pengembangan produk lokal lainnya yang ada di Kabupaten Soppeng.

“Insya Allah, kalau tidak ada halangan mereka akan berkunjung ke Soppeng awal Maret mendatang,” ujar Sarianto.

Dan mengenai kehadirannya nanti Rektor STP Trisakti Jakarta dan Staf, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak sangat merespon demi untuk rakyatnya terutama dalam pengembangan wawasan berwirausaha agar Kedepan dapat mandiri

“Bapak Bupati akan mensupport demi kesejahteraan masyarakat Soppeng,” tutup Drs.Sarianto,M.Si melalui telepon selulernya.(**)


Kamis, 27 Januari 2022

Ajang Lomba Desa Pangan Aman Tingkat Nasional, Kades Timusu Soppeng Optimis Raih Juara di


Soppeng— Berdasarkan surat pemberitahuan dari Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) RI tertanggal 24 Januari 2022 yang ditanda tangani oleh direktur BPOM RI Dra.Yunida Nugrahanti Soedarto, Apt.Mp bahwa Desa Timusu, Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng terpilih sebagai salah satu Desa dari tujuh Desa yang masuk nominasi pada lomba Desa Pangan Aman ditingkat Nasional.l tahun 2022.

Atas prestasi tersebut, Desa Timusu Soppeng mengharumkan nama Sulawesi Selatan khususnya Kabupaten Soppeng terpilih pada lomba Desa Pangan Aman tingkat Nasional tahun 2022.

Kepala Desa Timusu, Firdaus, saat ditemui wartawan pojok timur.com (Kamis, 27/01/2022). Menyatakan rasa optimisnya untuk meraih juara terbaik pada ajang lomba Desa Pangan Aman tingkat Nasional tersebut.

Menurutnya bahwa kerja keras dan niat yang baik yang didukung oleh Pemda Soppeng, BPOM Makassar dan masyarakat, maka mereka yakin raih yang terbaik.

Berikut nama Desa di Indonesia yang lolos untuk tahap berikutnya yaitu Desa Timusu Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng mewakili Provinsi Sulawesi Selatan, Desa Sungai Rasau Kalimantan Selatan, Kelurahan Sukoreno Jogyakarta, Desa buntu Baruga Sulawesi Barat, Kelurahan Ampah kota Kalimantan Tengah, Desa Brubuh Jawa Timur, Desa Nagari bayua Sumatera Barat dan Desa Tuwel Jawa Tengah.(**).


 

Minggu, 09 Januari 2022

Tahun 2022 PLT Gubernur Sulsel Janji Tuntaskan Pekerjaan Jalan Takkalalla Soppeng

 


KABARTA.COM, SOPPENG-Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan memastikan akan melanjutkan pengerjaan jalan ruas antara Pekkae Takkalalla Kabupaten Soppeng .Dimana tahun 2021 lalu telah dilakukan pengaspalan sepanjang 1,2 Km dan lebar 7 Meter.

Ruas jalan yang menghubungkan Kabupaten Barru dan Kabupaten Soppeng menjadi salah satu prioritas perhatian Pemerintah Provinsi Sulawesi seletan.

Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, mengatakan bahwa kondisi jalan yang rusak berat itu merupakan salah satu ruas yang lalu lintas harian rata-rata (LHR) tinggi dan menjadi fokus Pemprov Sulsel untuk dilakukan penanganan ruas jalan.

"Ruas jalan Pekkae Takkalala (Barru – Soppeng red)dalam pemeliharaan rutin dan APBD Pokok 2022 telah dianggarkan,"kata Andi Sudirman Sulaiman Minggu (09/01/2022).

Sementara selaraskan yang disampaikan Kepala Seksi Perencanaan Bina Marga pada Dinas PUTR Sulsel Sukarlan,untuk tahun 2022 penanganan jalan yang rusak berat itu akan tetap dilanjutkan.

"Ia pengerjaan ruas jalan Pekkae Takkalalla Soppeng yang rusak berat itu akan segera dilakukan,"kata Sukarlan.

Selasa, 04 Januari 2022

HAB Ke 76 , H. Fitriadi :Tak Ada Sekat Antar Pemeluk Agama


SOPPENG - Pemerintah melalui Kementerian Agama Kabupaten Soppeng memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke 76 di Lapangan Gasis Watansoppeng, Selasa 4/1/2022.

Kegiatan diawali persembahan atraksi dari Marching Band Bahana Pelita Mario MTS negeri Soppeng dan dilanjutkan dengan jalan sehat toleransi.

Kepala Kantor Kemenag Soppeng H Fitriadi  jalan sehat toleransi bertujuan agar Kementerian Agama dapat benar-benar menaungi semua Agama yang ada di Kabupaten Soppeng.

"Oleh karena itu,semua pemeluk agama baik Islam, Protestan maupun Katolik untuk ikut melaksanakan kegiatan ini,"kata H Fitriadi.

Selaku lembaga yang menaungi bidang keagamaan ia berharap agar kedepan silaturahmi tetap terjalin antar sesama pemeluk agama dan saling menjaga kerukunan. 

"Agar Soppeng betul-betul tidak ada sekat di dalamnya, tidak ada kata bahwa Islam itu dominan makanya diberikan fasilitas kemudian agama lain dicampakkan,"urai H Fitriadi.

Kamis, 23 September 2021

Pemkab Soppeng Gelar Seleksi Kompetensi Dasar CPNS, Ini Jadwalnya

 


KABARTA.COM, Soppeng (Sulsel) - Pemerintah Kabupaten Soppeng melaksanakan kegiatan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil Lingkup Pemerintah Kabupaten Soppeng Tahun 2021 di Gedung Pertemuan Masyarakat Kab. Soppeng, selama 5 hari, dimulai tanggal 23 – 27 September 2021.

Menurut A. Irfan Amran, Kasubid Pengadaan dan Pemberhentian BKPSDM Kab. Soppeng dalam laporannya mengatakan bahwa, jumlah pendaftar seleksi CPNS Kabupaten Soppeng sebanyak 3414 orang sementara yang lulus berkas sebanyak 2609 orang.

“Pelaksanaan ujian dibagi menjadi 3 sesi per hari, dimana setiap sesi jumlah peserta yang mengikuti pelaksaan ujian sebanyak 200 orang, kecuali hari jumat dan hari terakhir pelaksanaan ujian hanya 2 sesi”, jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Soppeng, H.A.Kaswadi Razak dalam arahannya menyampaikan rasa hormat dan bangganya kepada Kepala Kantor Regional IV BKN bapak Agus Sutiadi yang sempat hadir langsung memantau pelaksanaan kegiatan kita pada hari ini. Tidak ada hal yang penting, kecuali doa terbaik bagi kita semua agar bisa mendapatkan NIP, yang terpenting kita sudah berusaha yang terbaik.

“Kita mendapatkan nikmat kesempatan untuk bersama-sama melakukan kompetisi masa depan, saya yakin pasti diantara kita ada yang menjadi bagian dari pemerintah daerah Kabupaten Soppeng”, ujarnya

“Jika ada hal-hal yang dapat mempengaruhi pelaksanaan ujian atau ada pihak yang tidak bertanggung jawab, laporkan langsung kepada pihak penyelenggara maupun aparat kepolisian. Tidak ada hal yang bisa membantu saudara sekalian kecuali kemampuan diri sendiri dan tentu tidak lupa berdoa agar dipermudahkan saat ujian sehingga menghasilkan sesuatu yang bisa mengabdikan diri kepada bangsa dan negara”, pungkasnya.

Turut hadir, Wakil Bupati Soppeng, Sekretris Daerah, Kepala BKPSDM Kabupaten Soppeng. (**)


© Copyright 2019 KABARTA | All Right Reserved