display this

Sabtu, 25 Februari 2023

Jelang Pemilu 2024, Sejumlah Anggota PPS Soppeng di Lantik


Soppeng Kabarta.com--- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Soppeng Pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilihan Umum Tahun 2024 se Kab. Soppeng di Kawasan Wisata Ompo, Kelurahan Ompo, Kecamatan Lalabata. Selasa, 24 Januari 2023

Pengambilan sumpah dan janji 210 anggota  PPS oleh Ketua KPU Kab. Soppeng Muhammad Hasbi, S. Sos, M. Si serta pembacaan dan penandatanganan pakta integritas dan Penandatanganan berita acara pelantikan dan pengambilan sumpah. 
 
Pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan salinan surat keputusan dan penyematan PIN oleh Ketua KPU Kabupaten Soppeng kepada perwakilan Anggota PPS.

Mewakili Bupati Soppeng, Staf Ahli Bagian Hukum, Politik dan Pemerintahan Drs. H. Muhammad Azis, M. Pdi dalam sambutannya berharap kepada ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Soppeng bersama dengan seluruh jajaran yang telah melakukan seluruh tahapan-tahapan pemilihan umum sesuai PKPU Nomor 3 Tahun 2022 tentang tahapan dan jadwal penyelenggaraan pemilihan umum tahun 2024 agar terwujud pemilu yang berkualitas serta aman dan kondusif.  

"Saya berharap kepada seluruh lembaga penyelenggara pemilihan umum untuk dapat bekerja dengan penuh profesional, proaktif eksplosif dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya serta tetap menjalin sinergitas, menciptakan hubungan kerja yang kondusif dengan sesama anggota panitia pemungutan suara, lembaga pemerintah, unsur keamanan (TNI dan Polri) maupun masyarakat luas", ujarnya.  

Ditambahkannya bahwa, tantangan kerja Pemilu ke depan sangatlah Kompleks sehingga perlu kesiapsiagaan seluruh jajaran pelaksanaan pemilu untuk mengantisipasi potensi pelanggaran dan tugas tersebut diupayakan berjenjang ke bawah serta menjadi sebuah pengabdian karena keberadaan panitia pemungutan suara merupakan ujung tombak yang sangat menentukan dalam menegakkan demokrasi dari oleh untuk rakyat untuk menciptakan kondisi yang kondusif Di wilayah kabupaten Soppeng

"Kepada saudara-saudara anggota panitia pemungutan suara yang baru saja dilantik untuk segera melakukan koordinasi baik secara vertikal maupun horizontal agar seluruh tahapan-tahapan yang telah ditentukan dapat berjalan dengan baik serta aman dan kondusif", tutupnya 


Sementara pada apel gelar pasukan Ketua KPU Kabupaten Soppeng Muhammad Hasbi, S. Sos, M. Si dalam arahannya menyampaikan bahwa beberapa tahapan telah kita lalui dan hari ini kita baru saja melantik Anggota PPS, dimana lebih dari 500 calon peserta yang terpilih hanya  210 orang, sehingga saya yakin bahwa saudara-saudara yang terpilih mempunyai kemampuan, kapasitas dan sinergitas yang baik. 

"Dalam pemilu tidak sekedar memilih pemimpin dan menyelenggarakan hak kedaulatan rakyat tapi pemilu adalah alat pemersatu bangsa yang pertama kali dilakukan pada tahun 1955 sebagai negara demokrasi yang harus dijaga sampai saat ini", ucapnya. 

Pemilu di tahun 2024 ini, kita ingin memastikan semua tahapan dapat berjalan dengan baik dan benar, kita akan pastikan pemilu tahun 2024 dapat melahirkan pemimpin yang amanah. Saya yakin kita semua dapat melaksanakannya sebagai penyelenggara terutama Anggota PPS yang baru dilantik. Kita bukan lagi warga negara biasa, kita adalah penyelenggara pemilu sehingga dibutuhkan integritas sebagai mana dalam sumpah dan janji dalam pelantikan tadi. 

"Kami berharap agar Anggota PPS dapat membangun Komunikasi, melakukan koordinasi dan konsultasi kepada para Camat, Kepala Desa/Lurah jika terdapat masalah di lapangan", pungkasnya. 

Turut hadir, para Anggota Forkopimda Kab. Soppeng, Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, Ketua Pengadilan Agama Watansoppeng, Kepala Badan Kesbangpol, Ketua Bawaslu Kab. Soppeng, Para Camat, para Kepala Desa/Lurah se Kab. Soppeng, para Kapolsek, Danramil se Kab. Soppeng.(**)

Selasa, 21 Februari 2023

Pemkab Soppeng Gelar Peringatan Isra Miraj di Masjid Agung Darussalam


Soppeng Kabarta.com--- Pemkab Soppeng menggelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, 27 Rajab/1444 Hijriah dengan tema "Membumikan Doa, Mengasah Spritual Kebersamaan Yassisoppengi",
 di Masjid Agung Darussalam Watansoppeng, Senin 20 Februari 2023,
 
Bupati Soppeng, HA.Kaswadi Razak, SE mengajak jamaah untuk  memetik hikmah yang besar dari peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan senantiasa menebar rahmat dan cinta, Menjalin Ukhuwwah dalam kehidupan sehari-hari, untuk meningkatkan  keimanan dan ketaqwaan, memupuk kebersamaan dan rasa persatuan guna mewujudkan Bumi Latemmamala yang kita cintai ini di bawah ridho dan ampunaan Allah SWT, demi “Mewujudkan Kabupaten Soppeng yang lebih Melayani, Maju dan Sejahtera”.

Melalui kesempatan ini pula Kaswadi Razak sampaikan beberapa permasalahan yang dihadapi bangsa saat ini diantaranya Stunting, Pemerintah Kabupaten Soppeng sangat serius dalam penanganan Stunting saat ini,
Karena stunting merupakan ancaman utama terhadap sumber daya manusia dan kemampuan daya bangsa, bukan hanya bentuk fisik, tapi juga pola pikir yang dapat mempengaruhi prestasi anak bangsa. 

"Selain stunting bangsa ini juga lagi menghadapi Inflasi. Inflasi sangat berpengaruh karena akan menentukan harga pasar dari semua yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari", ujarnya. 

Kaswadi menambahkan bahwa, Beberapa hari yang lalu kita dilanda bencana banjir dan ini perlu kita antisipasi bersama, ada beberapa irigasi yang rusak parah apabila ini terlambat ditangani maka ada 8000 hektar sawah yang akan gagal panen. Dan kami ucapkan Kepada Bapak Kapolres dan Dandim dan seluruh stakeholder atas kerjasamanya selamanya ini dengan bahu membahu Insya Allah saya yakin kita akan lewati bersama. 

"Olehnya itu mari kita menjadikan peringatan Isra’ Mi’raj, sebagai momentum untuk memantapkan dan meningkatkan ibadah, tetap menjaga keamanan dan ketertiban demi menciptkan situasi yang nyaman dan kondusif bagi masyarakat", tuturnya. 

Adapun pembawa tausiah : A.G.H Drs. Safaruddin Latif, MM. Ketua yayasan Pondok Pesantren DDI Mangkoso


Turut hadir : Ketua DPRD,  Anggota Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Sekretaris Daerah, Pejabat Eselon II/III, Camat, Lurah, Kepala Desa,(**)

Senin, 20 Februari 2023

Malam Grand Final Pemilihan Ana' Dara Kallolo Malello Soppeng 2023, ini Pemenangnya


Soppeng Kabarta.com--- Generasi Milenial Soppeng (GMS) gelar Malam Grand Final pemilihan Ana' Dara Kallolo Malello Soppeng tahun 2023 di 888 Resto dan Cafe Watansoppeng, Minggu (19/2/ 2023).

Ketua panitia pelaksana, Herdiansa dalam laporannya menjelaskan bahwa,
Terlaksananya kegiatan kami ajang pemilihan ana' dara kallolo malello Kabupaten Soppeng 2023,  tentu saja tidak terlepas dari seluruh dukungan dari pihak pemerintah kabupaten, serta seluruh sponsor, yang memberikan bantuan dan kemudahan kepada kami sehingga acara dapat berjalan lancar. 

"Jumlah peserta yaitu 31 peserta cilik yang terbagi atas 17 peserta ana' dara dan 14 peserta kallolo, adapun rangkaian kegiatan yang telah kami laksanakan mulai tanggal 11 hingga 19 februari 2023, diantaranya pembukaan, pembekalan, wawancara, photoshoot, dan pertunjukan bakat, hingga pada malam ini grand final", ujarnya. 

Sementara Owner ergas salon dan founder ergas entertainment, Usman Abdullah Mengucapkan terima kasih kepada generasi milenial Soppeng yang telah melaksanakan acara pemilihan ana dara kallolo malello tahun 2023, yang nantinya pemenangnya akan mewakili kabupaten Soppeng diajang pemilihan dara daeng ditingkat provinsi Sulawesi Selatan. 

"Kita perlu bangga bahwa Sulawesi Selatan terkhusus kabupaten Soppeng memiliki potensi besar bagi para anak cilik, remaja, dan dewasa untuk membanggakan bakat di dunia modelling yang memiliki dedikasi dan pengabdian yang tinggi sebuah optimisme menjadi masyarakat mencintai nilai-nilai luhur dan adat istiadat dalam mengenali kehidupan di era millenium", tuturnya. 

"Kabupaten Soppeng sebagai institusi berupaya membangun semangat kekeluargaan dengan jiwa dalam demokrasi dengan mengharapkan dukungan dan partisipasi dari pemerintah dan pemerhati mode", tutupnya. 

Mewakili Bupati Soppeng, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Dra. Hj. Andi Nurlina, MM, dalam sambutannya bahwa, mengingat dalam upaya pelestarian budaya yang berkelanjutan maka diperlukan SDM yang berkualitas sehingga dapat berpartisipasi dan berperan aktif dalam pelestarian budaya dan pembangunan kepariwisataan. 

"Pemilihan Ana' dara kallolo malello bukan sekedar menampilkan keindahan fisik, kecantikan dan ketampanan semata, namun diharapkan memiliki kecerdasan, jiwa sosial, berbakat, serta memiliki wawasan tentang budaya. Selain itu menjadi tauladan dan panutan di tengah - tengah masyarakat khususnya bagi generasi muda baik dalam tindakan, berbuat, bertingkah laku maupun bertutur kata", jelasnya. 

Perlu kita pahami bahwa menjadi ana dara kallolo malello tidaklah mudah dan memerlukan proses yang cukup panjang, sehingga mereka yang lolos dari tahap seleksi hingga yang melaju ke grand final malam ini merupakan yang terbaik yang dimiliki kabupaten Soppeng. 

Dengan terpilihnya ana dara kallolo malello kabupaten Soppeng dapat dijadikan sebagai mitra pemerintah daerah dalam bertukar pikiran dan berkarya dalam pengembangan daerah khususnya dalam sektor kebudayaan dan kepariwisataan. Untuk itu, melalui ajang ini diharapkan dapat melahirkan generasi yang kreatif dan inovatif sehingga mampu menjadi ana dara kallolo malello kabupaten Soppeng. 

Kepada peserta yang terpilih nantinya yakinlah kalian adalah putra-putri terbaik yang mampu membawa kemajuan ana dara kallolo malello di Kabupaten Soppeng. 

Adapun pemenang pada pemilihan ana' dara kallolo malello Soppeng tahun 2023:
-Kategori Cilik A (Ana' Dara)
Winner : Adiba zohra adni
Runner up  1: Nayla rafa fathina
Runner Up 2 : Alifia azkadina

-Kategori Cilik B (Ana' Dara )
Winner : Aura dwi kusuma azzahrah
Runner Up 1 : Siti lathifah layana qarirah
Runner Up 2 :Andi nadhifa sakila zainal

-Kategori Cilik kallolo
Winner : Muh.arizqy herdi pratama
Runner Up 1 : Batara ogi mario tenribali
Runner Up 2: Azwad reski.m

-Kategori Ana' dara remaja:
Winner : Nurul annisa
Runner Up 1: Siti risqiyanti mikraj sunni
Runner Up 2 : Feby farahdillah rahman

-Kategori Kallolo remaja
Winner : Alfhiandi saputra
Runner Up 1 : M.saharuddin
Runner Up 2 : Agil al munawwarah

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Mewakili Ketua DPRD, Dandim 1423/Soppeng, Mewakili Kapolres Soppeng.(**)

Minggu, 19 Februari 2023

Kaswadi Razak Hadiri Pelantikan dan Raker IKA Unhas Soppeng


Soppeng kabarta.com--- Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak menghadiri Pelantikan dan rapat kerja Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Kabupaten Soppeng periode 2022-2026. di Ruang pola kantor Bupati Soppeng, Sabtu 18 Februari 2023.

Pelantikan Ketua dan Pengurus IKA Unhas KabSoppeng dipimpin langsung oleh Ketua Wilayah IKA Unhas Sulawesi Selatan Ir.H.Danny Ramdhan Pomanto. 

Sambutan Ketua IKA Unhas Kabupaten Soppeng, Ir.H.Lutfi Halide, MP Mengucapkan terima kasih kepada Bupati Soppeng atas bantuan dan bimbingannya sehingga acara ini bisa terlaksana dengan baik. 

Perlu saya sampaikan bahwa struktur kepengurusan IKA Unhas Kabupaten Soppeng ini adalah kombinasi dari generasi kolonial dan milenial. Insya Allah dengan dikukuhkan hari ini, saya dan bersama dengan pengurus selalu saya ingatkan kalau kita melihat dari struktur organisasi ini tidak ada lagi permasalahan yang tidak selesai. 

Apalagi permasalahan bangsa yang kita hadapi saat sekarang ini seperti Inflasi, stunting, krisis global, Kemiskinan Insya Allah dengan keihlasan kita masuk di organisasi ini mudah-mudahan seperti dengan kata orang Bugis "Engkana Wedding Irampe-rampe Naita Mata". Kepada pengurus marilah kita menyusun program yang dibutuhkan masyarakat dan bersinergi pemerintah daerah, 

Mewakili Rektor Unhas, Direktur Hubungan Alumni dan Pengembangan Dana Abadi, Dr. Andi Muhammad Akhmar, S.S.,M.Hum;
Pertama saya mengucapkan selamat atas pelantikan IKA Unhas Soppeng semoga amanah ini dapat dijalankan dengan penuh rasa tanggung jawab, bermanfaat bagi pemerintah dan masyarakat soppeng. 

Ada beberapa program yang sudah dijalankan saat ini diantaranya program Vokasi dan perlu kita ketahui bersama bahwa kabupaten Soppeng telah menjalankan Vokasi ini dan salah satu fakultas termuda di Unhas. 

Pelaksanaan Vokasi di Soppeng ini sangat berkembang dukungan dari pemerintah sangat memadai, dan kita berharap kedepan program ini dapat lebih kita tingkatkan lagi. 

Ketua Wilayah IKA Unhas Sulawesi Selatan, Ir.H.Danny Ramdhan Pomanto dalam sambutannya menyampaikan 
 bahwa Kabupaten Soppeng saat sekarang ini sudah sangat berubah dan berkembang, saya tiba malam di Soppeng luar biasa dipenuhi dengan lampu-lampu dan ramai, kota yang sangat bersih. 

Dulu saya sering ke Soppeng dan saya mempunyai kenangan dilapangan gasis karena saya mempunyai rumah sahabat pas disamping lapangan. Soppeng sebenarnya daerah paling subur di Sulawesi Selatan terbukti hasil Sutera di Soppeng, selain itu hasil perkebunan, hasil padi, kualitas bagus semua ada di Soppeng. 

Dan tadi saya bincang - bincang dengan Pak Bupati belum cukup sejam sudah banyak ilmu yang saya dapatkan. Memang Pak Bupati Soppeng sangat cerdas, kecerdasan itu dikalahkan dengan kepintaran, kalau orang cerdas dia tau ukuran dan kapasitasnya, makanya saya banyak belajar dengan Bapak Bupati kita.dari 24 Kabupaten/Kota Bupati Soppeng yang selalu menjadi idola dan banyak yang suka. 

Lanjut Danny Pomanto katakan, yang juga Walikota Makassar, apa itu alumni? kalau universitas ibaratnya pohon, maka akar dari pohon itu adalah masyarakat, ada batang yang besar, ada ranting, daun, bunganya itu adalah mahasiswa dan buahnya adalah alumni. Jadi buah dari sebuah universitas adalah alumni, seberapa manis buah itu, seberapa kuat pohon itu Insya Allah itu akan menggambarkan kebesaran pohon itu. 

Soal almamater semua sama, tapi sebuah kualitas bagaimana kekuatan jejaring alumni, dan apa manfaat kita beralumni, yang pertama bermanfaat bagi Almamater, bermanfaat antar alumni sendiri, bermanfaat bagi masyarakat. 

Sementara apa manfaatnya bagi almamater, adapun manfaatnya yaitu, Better branding, better facilities, better network, sedangkan manfaat untuk alumni yaitu strong networking, strong brotherhood, dan strong share dan care. Dan manfaat bagi masyarakat yaitu langsung dan tidak langsung kemasyarakat. 

Sambutan Bupati Soppeng, H.A.Kaswadi Razak, SE menyampaikan 
Ucapan terima kasih dan selamat datang kepada Ketua wilayah IKA Unhas Sulawesi Selatan beserta dengan rombongan atas kehadirannya pada kesempatan ini. 

Saya sangat berharap keberadaan IKA Unhas Kabupaten Soppeng punya arti dan makna, karena saya yakin semua alumni minimal S1, harapan kami jadilah orang-orang yang mempunyai nilai-nilai sejarah yang bisa berbuat untuk Kabupaten Soppeng. 

Dan saya yakin program yang dirancang kedepan betul-betul dapat dirasakan oleh semua kalangan, dan setelah dilantik tadi artinya sudah mulai star, saya tunggu hasil karya dan pemikiran-pemikirannya.

Karena kami di pemerintahan sangat membutuhkan karya dan pemikiran, karena kami tidak bisa bekerja maksimal tanpa dukungan-dukungan dari segala pihak. Semua program harus berjalan, apalagi kita akan memasuki tahun ajaran baru, kami minta setiap pengurus alumni diupayakan 1 orang untuk masuk vokasi. Dan kalau perlu Soppeng dijadikan Kampus 3, setelah Kabupaten Gowa dijadikan kampus 2. 

Turut hadir, Ketua DPRD Soppeng, Anggota Forkopimda, Pengurus Wilayah IKA Unhas, Ketua IKA Unhas Kabupaten Pangkep.(**(

Sabtu, 18 Februari 2023

Bupati Soppeng Hadiri Peringati Hari Jadi Ke-34 Desa Patampanua


Soppeng Kabarta.com--- Desa Patampanua memperingati Hari Jadi ke 34 tahun dengan tema "Menjaga Stabilitas Perekonomian Melalui Produk Unggulan Desa" di Lapangan Hammade Kasim, Medde Desa Patampanua, Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng, Jumat, 17 Februari 2023.

Kegiatan diawali dengan Penyerahan Sertifikat Penghargaan kepada Kelompok Hafidz Desa Patampanua oleh Bupati Soppeng H. A. Kaswadi Razak, SE dilanjutkan pembacaan Peraturan Desa Patampanua oleh Sekretaris Desa Patampanua, Fitriadi, S.IP dan  pembacaan sejarah singkat oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Patampanua, Irawati.

Kepala Desa Patampanua, Amiruddin, S.Ag dalam 
Kegiatan ini merupakan agenda rutin masyarakat Desa Patampanua yang dilaksanakan sebagai salah satu wujud kepedulian masyarakat terhadap sejarah terbentuknya Desa Patampanua. 

Peringatan hari jadi Desa Patampanua ini bertujuan untuk menjunjung tinggi nilai sejarah tentang asal usul desa, terwujudnya Visi dan Misi Desa Patampanua, Pengembangan potensi desa baik SDM dan SDA, evaluasi kegiatan tahunan melalui LPPD oleh Kepala Desa, antisipasi minimnya partisipasi masyarakat terhadap pembangunan ditengah tingginya perhatian pemerintah terhadap Desa. Sebagai wujud rasa syukur dan ungkapan terima kasih terhadap rahmat yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. 

Dalam pelaksanaan hari jadi ini, juga dilakukan beberapa kegiatan diantaranya pertandingan olahraga, Musabaqah Hifshil Qur’an (1 Juz, 5 Juz dan 10 Juz), persembahan dari TK, SD, MTSN, Majelis Taklim, Kelompok Pemuda, Kegiatan Donor Darah,  dan Lomba Maddeppa Pelleng.

Bupati Soppeng, HA. Kaswadi Razak, SE dalam sambutannya  mengucapkan selamat Hari Jadi ke 34 Desa Patampanua, serta mengapresiasi semua upaya yang telah dilakukan oleh Kepala Desa Patampanua yang mampu mendidik generasi muda menjadi penghafal Al-Qur’an. Dengan demikian, prestasi inilah yang dapat kita jadikan sebagai panutan. 

Pelaksanaan kegiatan ini sebenarnya adalah suatu hal yang dapat mengingatkan kita dengan para pelaku sejarah yang telah memprakarsai Desa Patampanua ini. Namun yang tak kalah pentingnya yaitu kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi bagi kita semua dimana telah hadir para Camat, Kepala Desa/Lurah se Kab. Soppeng, Ketua Abdesi Kab. Soppeng sehingga kita dapat saling bahu membahu untuk membangun desa dan Kab. Soppeng secara umumnya. Kita adalah pelayan masyarakat sehingga kapanpun kita dibutuhkan kita harus ada untuk masyarakat karena inilah bentuk pengabdian kita kepada bangsa dan Negara.

Terkait masalah yang kita hadapi saat ini yaitu masalah stunting yang tinggi, sebenarnya semua tergantung dari tingkat kesadaran dan kepedulian kita terhadap keluarga dan anak-anak kita. Ini bukan hanya tanggung jawab orang tua, tapi juga merupakan tanggung jawab kita semua. Sehingga kami meminta semua SKPD memiliki Desa yang menjadi tanggung jawabnya dengan harapan agar dapat meringankan beban saudara kita. 

Pada kesempatan ini pula, saya minta kepada para Camat, Kepala Desa/Lurah se Kab. Soppeng agar mengingatkan masyarakat agar hati-hati mengeluarkan stok pangan untuk mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi kedepan. Jangan sampai kita menjual semua hasil panen karena tergiur dengan harga yang tinggi, namun pada akhirnya nanti kita harus membeli dengan harga yang lebih tinggi. Oleh karena itu, mari saling mengingatkan dan jika perlu mari kita memanfaatkan lahan yang sudah ada dengan menanam bahan pangan. 

Pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LPPD) dan cincin permata tampaning sebagai simbol hari jadi desa oleh Kepala Desa Patampanua kepada Ketua BPD Desa Patampanua. Serta dilakukan acar “Madeppa Pelleng” yang dilakukan oleh Bupati Soppeng, Wakil Bupati Soppeng, Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, Camat Marioriawa, dan Ketua Abdesi Kabupaten Soppeng.(**)

Jumat, 17 Februari 2023

Staf Ahli Pemkab Soppeng Andi Fithratuddin ikuti Raker Basarnas dan FKP3 Nasional


Soppeng Kabarta.com--- Mewakili Bupati Soppeng, Staf Ahli Bidang Sosial dan SDM Andi Fithratuddin mengikuti acara Rapat Kerja Basarnas dan Forum Koordinasi Potensi Pencarian dan Pertolongan (FKP3) Nasional yang dilaksanakan secara Virtual bertempat di Ruang SCC La Mataesso Kantor Bupati Soppeng, Kamis (16/2/2023) 

Kepala Badan Nasional Pencarian dan pertolongan, Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi dalam laporannya menjelaskan Tema yang diangkat pada kegiatan ini  kami maknai sebagai tekad dan semangat kami dalam bekerja sesuai tugas utama kami yaitu mencari, menolong menyelamatkan dan mengevakuasi korban pada kecelakaan pesawat kapal, kecelakaan transportasi dengan penanganan khusus, bencana alam dan kondisi membahayakan manusia berdasarkan Undang-Undang Nomor 29 tahun 2014 tentang pencarian dan pertolongan.  

Pada kesempatan ini pula, kami memberikan penghargaan kepada Pemerintah provinsi Sulawesi Selatan atas dukungannya memberikan lahan dan penyiapan fasilitas untuk proyeksi pembangunan lembaga Diklat di wilayah Indonesia Timur. 

Kepada bapak Presiden, kami laporkan juga  laporkan bahwa pada momentum ulang tahun sebelumnya dalam menunaikan tugas, kami senantiasa berkolaborasi baik dar instansi pemerintah, TNI/Polri, lembaga usaha, organisasi masyarakat pada umumnya.

sementara dari aspek peralatan sar, kami kolaborasikan dan selalu meningkatkan inovasi terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terbaru dengan orientasi untuk mengoptimalkan penyelenggaraan usaha. 

Presiden RI, Joko Widodo dalam sambutannya :
Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih  kepada Basarnas atas dedikasinya dalam setiap pencarian dan pertolongan. Namun tentu saja kita berharap agar tidak ada bencana yang terjadi baik bencana alam maupun bencana lainnya. Karena berdasarkan data yang saya miliki menunjukkan  frekuensi bencana di Indonesia mengalami kenaikan, dimana saat ini sudah 81%. 

Ketika terjadi bencana di lapangan, saya melihat kecepatan respon dari Basarnas dan saya sangat mengapresiasi hak ini karena memang harapan korban dan keluarga korban bertumpuh kepada Basarnas. Oleh karena itu, dalam melakukan pertolongan diharapkan menggunakan teknologi yang dapat mempercepat pertolongan, dan hal ini sangatlah penting sehingga diharapkan Basarnas melengkapi semua alat yang dibutuhkan untuk memproteksi personel tim sar. 
  
Tak kalah pentingnya juga adalah keterlibatan masyarakat dalam proses pencarian. Jadi diharapkan agar mengedukasi masyarakat yang berada disekitar tempat yang rawan atau sering mengalami bencana. 

Pada acara tersebut, dilakukan penayangan video tentang 51 tahun Basarnas dan video launching registrasi Helikopter Basarnas.
© Copyright 2019 KABARTA | All Right Reserved